KUALA PEMBUANG – Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menerima kunjungan kerja dari Anggota Komisi I DPRD Kotawaringin Timur.
Kunjungan kerja wakil rakyat dari Kabupaten Kotim tersebut disambut langsung oleh Wakil Ketua I DPRD Seruyan Bambang Yantoko di ruang rapat Serbaguna DPRD Seruyan beberapa waktu lalu. Ia mengatakan, bahwa topik yang dibahas dalam kunjungan kerja tersebut adalah berkaitan dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). “Itu dalam rangka kaji banding dan sharing terkait penguatan peran dan fungsi BUMDes guna mengelola usaha, memanfaatkan aset desa, mengembangkan investasi dan produktivitas, menyediakan jasa pelayanan dan jenis usaha lainnya untuk kesejahteraan masyarakat desa,” katanya di Kuala Pembuang.
Terkait dengan peran dan fungsi BUMDes, dirinya menilai bahwa keberadaan BUMDes memang sangat positif jika bisa dikelola dengan optimal. Karena dengan demikian, bisa menjadi sumber pemasukan, baik itu bagi desa maupun bagi masyarakat yang ada di wilayah masing-masing. Maka dari itulah, tergantung bagaimana pihak desa jeli menggali potensi desa dan berinovasi memanfaatkan Sumber Daya Alam (SDA) dan memberdayakan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat desanya dengan sebaik mungkin. “Dalam pengelolaan BUMDes itukan sebaiknya memberdayakan masyarakat di desa masing-masing. Artinya, itu akan menambah penghasilan dan ekonomi masyarakat,” pungkasnya.(Red)