Buntok. mataborneo.com – Anggota DPRD Kabupaten Barito Selatan mengatakan, sempat ada perasaan tidak enak, karena kata-katanya saja perpisahan, tidak terasa 1 tahun 9 bulan Pak Pj. Bupati Barsel H. Deddy Winarwan menjabat sebagai pejabat di daerah ini. Kita, mungkin seluruh masyarakat Barito Selatan termasuk saya sebagai salah satu anggota DPRD hasil pemilu legislatif yang notabene pelaksanaannya di bawah beliau kepemimpinan sebagai penjabat Bupati
“Saya mempunyai kesan mendalam terhadap beliau ini. beliau ini salah satu Putra terbaik Indonesia dari Kementerian Dalam Negeri. Dimana kita sadari bahwa Barito Selatan di bawah kepemimpinan beliau ini memperoleh torehan prestasi yang luar biasa. Peringkat kinerja pemerintah daerah dari urutan yang dibawah, naik melonjak tajam, terakhir di urutan ke-15 se Indonesia itu di luar dugaan kita semua. Kemudian kita harus mengakui di tangan Beliau ini lonjakan APBD Barito Selatan Itu luar biasa hampir Rp. 2 triliun.
Walau pun di era Presiden Prabowo, ada beberapa kebijakan yang memang oleh pusat, mungkin terjadi penurunan anggaran yang luar biasa, refusing kembali seperti pada zaman covid”, ujar Idariani kepada sejumlah wartawan usai menghadiri acara perpisahan Akhir Masa Tugas Pj. Bupati Barsel Kamis, 7 Pebruari 2025.
Dikatakan Ketua Partai Demokrat Barsel ini, tetapi bagi kami dari anggota legislatif, luar biasa dan kebijakan beliau ini cukup keras di jalannya di Pemerintah Daerah Barito Selatan, tapi semata-mata dilakukan beliau dengan hal yang memang merupakan ajaran yang bagus untuk ASN kita. Kemudian beliau juga didampingi oleh seorang istri yang luar biasa, yang memang hampir 75% waktu beliau dicurahkan untuk Barito Selatan, padahal Beliau juga pejabat di Kementerian Dalam Negeri.
“Jadi intinya seluruh masyarakat dan saya sebagai anggota legislatif salah satu wakilnya menyatakan bahwa kita akan selalu mengingat apa yang telah beliau lakukan terhadap Barito Selatan dan kita berharap kedepannya bupati dan wakil bupati terpilih akan terus melanjutkan yang lebih yang baik ini untuk kemajuan Barito Selatan yang maju dan lebih baik lagi”, ujar Idariani.
Ditambahkannya, harapan kami kedepan kinerja yang sudah baik yang dilakukan oleh Pj. Bupati H. Deddy, dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati terpilih nantinya dengan lebih baik dan lebih maju lagi, terkhusus kinerja aparatur sipil negara yang bekerja untuk melayani masyarakat di Kabupaten Barito Selatan.
“1 kata untuk pak Pj. Bupati H. Deddy Winarwan dan ibu Ketua PKK Hj. Erna Deddy, luar biasa”, tutup Idariani. (U1)